Selasa, 10 November 2009

Semua Kami Punya, Kecuali Kejujuran Kepada Saudara Sebangsa Kami

Belenggu yang telah sekian lama mengekang kami untuk merdeka,
telah sirna,
borgol yang telah sekian lama mencengkeram kami untuk setara di dunia,
telah musnah,
gombal yang telah sekian lama menyumbat mulut kami untuk bebas bicara,
telah lenyap.
Kami merdeka,
kami setara,
kami bisa bicara,
semua kami punya,
semua kami miliki,
kecuali kejujuran terhadap saudara sebangsa kami,
di hari-hari kami merdeka, setara dan bisa bebas bicara.

Sastrawan Batangan, 11 November 2009
Di hari-hari kisruh KPK vs Polisi

http://www.sastrawanbatangan.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar